• Sab. Nov 23rd, 2024

Jepretnews.com

Berita Terkini Akurat Dan Berimbang

Ini Prioritas Pembangunan Fisik Pemdes Permu TA 2023

Byadmin_jepretnews

Mei 10, 2023

Kepahiang, Jepretnews.com – Pemerintah Desa (Pemdes) Permu  Kecamatan Kepahiang Kabupaten Kepahiang, menggelar musyawarah pra pelaksanaan kegiatan fisik dan titik nol pembangunan dana desa (DD) TA 2023.

Dok foto

Upaya mengatasi kemiskinan dan mengurangi kesenjagan, dan peningkatkan kualitas pembangunan di desa dan pemberdayaan masyarakat desa. Pemerintah desa (Pemdes) Permu bangun infrastruktur, yakni. Rabat Beton,  Derainase, Tembok penahan tanah (TPT) dan Platdeuker.

Kepala desa Syamsil Bahroni, SE mengatakan, Tujuan Dana Desa  sebagai bentuk komitmen pemerintah dalam melindungi dan memberdayakan desa agar menjadi kuat, maju, mandiri dan demokratis. Dengan adanya Dana Desa, desa dapat menciptakan pembangunan dan pemberdayaan desa menuju masyarakat yang adil, makmur dan sejahtera.

“Ada 4 (Empat) item pembangunan fisik yang akan direalisasikan ditahun 2023, yang berdasarkan masukan dari masyarakat melalui kepala dusun (Kadun) masing-masing dusun,” Tutur Syamsil Bahroni, SE kepala desa permu.

Setelah musyawarah di lanjutkan dengan titik nol kegiatan fisik tahun 2023.

Kegiatan berlangsung di gedung serba guna desa Permu yang di hadiri oleh kepala desa Syamsil Bahroni, SE, KBO Bimas Polres Kepahiang IPTU Agustin wulan dari, Camat Kepahiang, Gunawan Supriadi, S.Ip, Dinas PMD Peri, TA, PD, PLD, BPD, Seluruh Pemdes Desa Permu dan Tokoh masyarakat (Red).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *