• Jum. Nov 22nd, 2024

Jepretnews.com

Berita Terkini Akurat Dan Berimbang

1 Dari 105 Desa Di Kabupaten Kepahiang : Desa Cugung Lalang Serah Terima Kegiatan Fisik

Byadmin_jepretnews

Mei 30, 2023

Kepahiang, Jepretnews.com – Tingkatkan infrastruktur sebagai penunjang kemajuan desa, melalui dana desa (DD) yang bersumber dari  Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN).

Selasa (30/5) Pemerintah Desa (Pemdes)  Cugung Lalang Kecamatan Ujan Mas Kabupaten Kepahiang,  menggelar musyawarah serah terima pelaksanaan pembangunan fisik tahun anggaran 2023.

Kepala desa Edi Susanto, A. Md menyampaikan, ada 3 item pembangunan fisik yang di realisasikan di tahun 2023. Yakni, Rehab Jalan, Rabat Beton dan Lampu Jalan.

“Semua kegiatan fisik tahun anggaran 2023 Desa Cugung Lalang hanya di kerjakan dengan waktu kurang lebih 90 hari, sejak dimulai dari titik nol pada bulan Februari 2023,” Tutur Edi Susanto kepala desa cugung lalang.

Edi menambahkan, hari ini pemerintah desa (Pemdes) Cugung Lalang. Resmi, melaksanakan serah terima kegiatan fisik melalui musyawarah serah terima pembangunan fisik tahun 2023.

“Kepada masyarakat harus dapat menjaga fasilitas yang sudah di bangun di tahun anggaran 2023, baik itu lampu jalan maupun akses jalan. Untuk menjaga fasilitas desa, saya harap peran aktif seluruh masyarakat agar semua fasilitas yang sudah ada tetap terjaga dan bisa kita manfaatkan untuk penunjang aktifitas sehari-hari,” Harap Edi Susanto.

Dalam kesempatan itu Camat Ujan Mas Fajar Jaya, S.Pd menyampaikan, bahwa Desa Cugung Lalang merupakan desa yang pertama. Dari 105 desa  yang sudah menyelsaikan kegiatan fisik di tahun anggaran 2023.

Kegiatan dilaksanakan di kantor desa yang dihadiri oleh kepala desa Edi Susanto, BPD, Pendamping desa, Bhabinkamtibmas, Babinsa, pendamping kecamatan, camat ujan mas, perwakilan PMD, tokoh agama serta masyarakat (Red).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *